Apakah Google Adwords Masih Diunggulkan?

Google merupakan perusahaan penyedia situs mesin pencari terbesar di dunia yang setap harinya digunakan jutaan orang untuk mencari informasi dengan menggunakan kata kunci tertentu.

Namun kenyataan bahwa Google adalah situs yang paling banyak dikunjungi oleh pengguna internet kadang masih belum cukup bagi perusahaan untuk memanfaatkan Google Adwords untuk meningkatkan jumlah traffic yang masuk ke halaman situs perusahaan atau brand.

Untuk bisa mencapai sesuatu yang lebih besar memang dibutuhkan pengorbanan. Dalam hal Google Adwords, pengorbanan yang harus diberikan adalah kerja keras, sumber daya manusia yang berkapabilitas, dan juga tentu saja investasi. Meski ada cara lain untuk meningkatkan traffic, namun Google Adwords punya keunggulan yang lebih seperti berikut ini.

Budgeting yang kontrolnya ada di tangan Anda

Google Adwords memungkinkan Anda untuk mengatur budget sendiri agar investasi yang dibayar adalah investasi yang jelas menghasilkan, bukan yang beresiko. Sistem perhitungan pembayaran Google Adwords adalah PPC di mana biaya tertentu akan dikenakan kepada pengiklan setiap kali terjadi klik oleh pengguna.

Anda bisa mengontrol agar budget iklan tidak membludak dengan cara menghilangkan kata-kata kunci yang tidak memiliki performa bagus, dan lebih fokus pada kata kunci dengan performa yang tinggi, alias bisa mendatangkan traffic yang lebih banyak. Dengan demikian perusahaan bayar ke Google hanya untuk klik yang terjadi pada kata kunci yang bisa mendatangkan traffic besar.

ROI yang tinggi

Ada banyak keuntungan lain yang didapatkan oleh perusahaan ketika mengeluarkan uang investasi untuk membayar Google Adwords. Melalui platform iklan ini, apalagi jika dilengkapi dengan aturan dan trik yang lebih maksimal seperti membuat halaman situs memiliki waktu loading yang lebih cepat, menggunakan kata kunci yang terbaik, dan memiliki konten yang dioptimasi dengan menggunakan SEO, keuntungan yang bisa didapatkan lebih dari sekedar traffic pengunjung yang tinggi.

Dengan makin banyaknya pengguna internet yang masuk ke halaman situs Anda, makin banyak pula orang yang melihat eksistensi brand perusahaan, makin banyak orang yang tahu mengenai produk yang ditawarkan melalui landing page, makin banyak audiens yang akan memberikan alamat emailnya untuk menjadi subscriber, dan juga konversi-konversi lainnya yang akan menguntungkan bagi perusahaan.

Peluang untuk melakukan berbagai macam tes marketing

Sangat jarang perusahaan yang mendapatkan hasil memuaskan dari usaha pertama melakukan pemasaran. Bahkan ketika perusahaan tersebut sudah terkenal dan memiliki banyak konsumen, bukan jaminan segala macam usaha pemasaran yang dilakukan mendapatkan respon positif.

Dengan menggunakan Google Adwords, Anda bisa melakukan berbagai macam tes untuk menemukan mana tipe iklan yang paling pas dengan brand dan audiens yang jadi target, tanpa harus mengeluarkan biaya yang lebih banyak.

Salah tes yang bisa dilakukan adalah dengan menguji beberapa macam kata kunci untuk dilihat performanya. Kata kunci yang tidak mendatangkan traffic yang signifikan bisa disingkirkan agar tidak hanya makan budget iklan saja.

 

 

Posting Komentar

0 Komentar