Coretan Hati Di Malam Hari



Malam ini seperti biasa begadang didepan laptop. Anak-anak sudah terlelap dikamar dengan mimpinya yang indah. Si kakak tampaknya kecapekan setelah latihan basket disekolah tadi. setelah makan, shalat Isya, diapun terlelap dipulau kapuk melepaskan kepenatan yang melanda. 
Si adik pun menyusul kakaknya berlabuh dipulau kapuk setelah pulang mengaji tadi. Semoga lelahmu menjadi Lillah Nak.

Tinggal aku sendiri diruang tengah bertemankan laptop, aku membuka email dan menemukan kalau akun twitter ku masih aktif. akun twitter itu dibuat tahun 2009. Dulu hanya iseng, mengikuti trend, jarang sekali aktif di twitter dari dulu. Dan entah kenapa follower diakun twittter banyak banget sekitar 1.200 follower. dan memfollow sekitar 2000 an. Lupa dulu pake tools atau tidak ya?

Dan diakun twitter inilah menemukan kembali blog yang dulu pernah menemani mengisi hari-hari. dilihat dari history postingan terakhir tahun 2016 sekitar 2 tahun yang lalu ngisi blog ini. Dan sekarang datang lagi untuk posting diblog ini. Entah posting apa, yang penting nulis yang ada dipikiran aku aja. 

Senang juga bisa buka blog lama ini, terkenang dulu waktu di Semarang, dan di Sragen. Hari-hari dtemani blog ini dan juga klak-klik mencari recehan didunia maya. Entah sayanya yang nggak pinter atau memang Allah menjaga dari hal-hal yang nggak baik, aktifitas klak-klik itupun terhenti. 

Sekarang yang jadi penasaran adalah dulu dikenalkan dengan dunia internet marketer sampai-sampai beli ebook Joko Susilo yang booming waktu itu. Sudah beli ebooknya tapi entahlah isinya apa, tidak mudeng juga. alhamdulillahnya hanya beli ebook itu saja. :) dan semoga bermanfaat.

Sudah malam, sudah jam 11. besok libur Tahun Baru Hijriyah 1440 H, semoga menjadi awal yang baik untuk semuanya ditahun yang baru ini. Aamiin.


Posting Komentar

0 Komentar